Mobile Legends: Bermain dengan Teman Noob atau Main Sendirian?

Mobile Legends: Bermain dengan Teman Noob atau Main Sendirian? | Pembahasan kal ini yang menurut saya masih banyak sekali pemain Mobile Legends alami dalam bermain adalah antara bermain sendiri dan bermain bersama teman.

Tetapi dalam hal bermain sendiri atau bersama teman itu ternyata memempengaruhi kemenangan dalam bermain Mobile Legends, apalagi disaat kita bermain mode Ranked yang sangat dibutuhkan tim yang cukup kuat dan lebih banyak pengalaman dalam bermain agar bisa memenangkan pertandingan tersebut. Ada beberapa alasan yang bermacam-macam juga dalam bermain Ranked seperti berikut ini.

Bermain dengan Teman Noob atau Main Sendirian?

Bermain Sendirian

Bermain sendirian atau sebut saja solo ranked tanpa membawa teman. Nah, disitu ternyata juga bisa mempengaruhi kemenangan loh guys, jika kita bermain sendirian pasti kita akan mendapatkan teman tim yang tidak kita kenal bukan? Apalagi kita juga tidak mengetahui kemampuan mereka apakah nub atau pro. Jadi, dalam bermain sendirian dalam mode apapun, maka kita akan membutuhkan keberuntungan komunikasi dalam tim yang kompak dan pastinya juga kita akan membutuhkan kemistri yang cukup agar bisa memenangkan pertandingan tersebut.

Apakah kalian menyukai bermain sendirian di Mobile Legends pada mode Ranked? Pastinya menurut saya dalam bermain solo ranked juga akan membuat kalian menang berturut-turut dan juga sebaliknya bisa membuat kalian kalah yang berturut-turut.

Baca juga: Mobile Legends: Penampilan Cosplay yang Bikin Meleleh

Bermain Sama Teman Tapi Noob

Nah, untuk yang ini bagaimana menurut kalian guys? Bermain sama teman di Ranked tetapi teman kalian itu nub? Apakah kalian lebih suka bermain seperti ini atau bermain sendiri saja yang kita tidak tahu kemenangan di pihak kita atau di pihak musuh.

Menurut saya dalam bermain sama teman yang masih nub itu tidak ada masalah loh guys, jadi kita harus membimbing teman kita yang baru saja belajar main dan jika kita sering bermain dengan teman kita yang nub lama kelamaan juga akan terbiasa dengan game Mobile Legends ini.

Akhir kata

Jadi, menurut saya dalam bermain sendirian atau bermain dengan teman yang noob tidak ada masalah. Kuncinya asal kita percaya dengan teman kita dalam bermain dan kita juga harus saling percaya dengan teman kita yang bermain agar bisa mendapatkan kemenangan tersebut.

Bermain game Mobile Legends dalam hal menang dan kalah itu sudah biasa guys, jadi kita menang terus-menerus, maka kita juga akan siap akan kalah terus-menerus, karena dalam permainan pasti ada yang namanya kalah dan menang.

Bagaimana menurut pendapat kalian guys tentang penjelasan saya kali ini? Apakah kalian setuju dengan pendapat saya ini? Jika kalian pilih diantara 2 diatas tersebut, kalian ingin pilih bermain sendirian atau bermain sama teman tapi nub? Silahkan tulis dikolom komentar jawaban kalian tersebut dan kita diskusikan bersama-sama, Terima kasih.

Mobile Legends