Belajar Bahasa Inggris Secara Otodidak, Mengapa Tidak

Bahasa inggris memang tidak kalah kompleks, ada banyak hal yang harus dipelajari jika ingin jago berbahasa asing yang satu ini.

Belajar Bahasa Inggris Secara Otodidak, Mengapa Tidak

Apalagi jenis-jenis kalimat yang ada didalamnya juga banyak, kalimat idiom, contraction words hingga blending words juga ada.

Sebaiknya Anda sendiri memulainya dari tahapan yang paling basic jika ingin hasil yang lebih optimal, sebelum nantinya masuk pada fase yang lebih sulit atau profesional.

Tidak punya waktu atau mungkin biaya yang cukup untuk ikut kursusnya, maka tidak perlu khawatir karena dapat dimulai dengan belajar otodidak, berikut ini diantara tipsnya, yaitu:

  1. Buatlah jadwal, jangan mentang-mentang pembelajaran dilakukan secara otodidak maka Anda bisa seenaknya belajar suka-suka, tanpa adanya jadwal terkadang belajar tidak bisa dilakukan secara konsisten. Itulah mengapa penting hukumnya untuk membuat jadwal, patuhi jadwal yang sudah dibuat.
  2. Buat target menghafal kosa kata, kunci utama dalam belajar bahasa inggris ini tak lain adalah dengan memperbanyak vocal atau kosa kata dalam berbahasa asing. Sehingga penting bagi Anda untuk membuat target terlebih dahulu. Misalnya dalam sehari harus hafal paling tidak 10 kosa kata baru, maka lakukan setiap hari lama kelamaan akan bertambah banyak.
  3. Lihat video edukasi tentang belajar bahasa inggris, Anda juga dapat memanfaatkan Youtube sebagai sarana untuk belajar bahasa inggris, diantaranya adalah dengan melihat video edukasi yang ada disana. Gratis serta pastinya sangat bagus karena langsung dibimbing oleh tutor yang berpengalaman.
  4. Manfaatkan setiap moment untuk belajar bahasa inggris, seperti diantaranya adalah mendengarkan lagu berbahasa inggris, menonton film berbahasa inggris ataupun juga membaca bacaan berbahasa inggris.
  5. Praktekkan, belajar saja tanpa praktek sama artinya dengan bohong, jika seandainya ingin ilmu tersebut tidak cepat hilang, maka penting bagi Anda untuk langsung praktek, menggunakannya dalam kegiatan sehari-hari.

Mulai dengan menghafal kosa kata sekarang juga, brunch artinya, dinner, breakfast dan sejenisnya. Jika memang ingin lebih banyak belajar lagi bisa langsung mengunjungi website dari EF Adults, banyak ilmu baru yang akan Anda dapatkan disana.

Comments