Mobile Legends: 3 Role ini Sering Menjadi Kambing Hitam Juni 2018

Mobile Legends: 3 Role ini Sering Menjadi Kambing Hitam | Alhamdullilah terima kasih atas masukanya dari kalian semoga kedepan mungkin Penulis bakal membuat konten yang jauh lebih kreatif serta lebih bervariatif. Nah pada kesempatan kali ini Penulis akan mengajak kalian untuk membahas tentang 3 role yang kerap menjadi sasaran bully atau sering menjadi kambing hitam dalam tim, yuk simak.

3 Role ini Sering Menjadi Kambing Hitam

Bermain game moba memang membutuhkan kerja sama tim yang sangat baik, tidak hanya mengandalkan pandai dan memiliki kemampuan pribadi yang baik sebab jika kamu tidak bisa bekerja sama dengan tim semua hanya akan menjadi sia-sia. Kadang dalam tim ada saja seorang kambing hitam yang disalahkan jika timu mengalami kekalahan terutama jika timmu ada yang seringkali mati.

Mobile Legends: 3 Role ini Sering Menjadi Kambing Hitam Juni 2018

Berdasarkan pengalaman Penulis bermain mobile legends ada beberapa role yang kerap menjadi kambing hitam dalam tim atau seringkali menjadi sasaran bully ketika timmu mengalami kekalahan ataupun temanmu mati berikut beberapa rolenya.

1. Marksman

Pertama dan memang yang paling seringkali menjadi sasaran bully serta kemarahan timmu ialah role marksman. Yap, role ini memang merupakan ujung tombak sebuah tim diantara role yang lainya marksman merupakan role yang ketika late game ia paling berkuasa.

Namun karena memang peranya ini marksman seringkali menjadi kambing hitam ketika timmu ada yang tewas ataupun mengalami kekalahan. Role ini akan seringkali dijadikan kambing hitam, termasuk dibully disalahkan. Ada yang pernah mengalaminya ? build belum jadi tapi di early game timmu sering open war dan ketika kalah kamu disalahkan.

2. Tank

Tidak hanya hero yang memiliki damage saja yang dapat disalahkan serta dijadikan kambing hitam ketika rekan setimmu ada yang mati ataupun kalah dalam pertempuran. Namun nyatanya seorang tank sekalipun seringkali dijadikan kambing hitam ketika timmu mengalami kekalahan.

Salah apa coba tank, seharusnya karena tank merupakan garda terdepan dalam tim tentu sudah sepatutnya tank merupakan captain dalam tim. Ia yang menentukan kapan harus war kapan harus menunggu, ini kebanyakan malah open war semaunya giliran tewas tank yang disalahin dibilang buta map lah.

Baca juga: Mobile Legends: Perubahan Efek Blade of Despair Juni 2018

3. Assassin

Terakhir ialah assassin, yap role ini memang merupakan role yang tidak kalah pentingnya setelah marksman. Bahkan di Legend keatas assassin sering dijadikan ujung tombak dalam tim sebab kebanyakan mereka tidak menggunakan role marksman. Seperti yang kita tahu bahwa role assassin memiliki beberapa keunggulan selain memiliki damage, assassin memiliki mobilitas yang jauh lebih tinggi yang tidak dimiliki oleh seorang marksman. Wajar saja jika assassin kerap dijadikan kambing hitam jika timmu mengalami kekalahan.

Akhir kata

Nah dari tiga role diatas mana nih yang sering kalian alami menjadi kambing hitam ketika menggunakan ketiga role diatas ? kalau Penulis sih paling sering di tank sama marksman. Terutama marksman seringkali dijadikan kambing hitam ketika early hingga mid game, namun ketika sudah late game tim baru terdiam ketika mendengar kata maniac bahkan savage. Akhir kata, happy gaming and keep fairplay.

Comments