Mobile Legends: Bakal Kehadiran Item Baru Lagi? Juni 2018

Mobile Legends: Bakal Kehadiran Item Baru Lagi? Juni 2018 | Alhamdullilah pada kesempatan kali ini Penulis akan mengajak kalian untuk membahas tentang 3 item baru dimana 2 item khusus tank dan satu untuk mage, yuk simak.

Dalam update mendatang entah pada patch berapa moonton nampaknya memang akan lebih serius dalam mengembangkan game mobile legends ini, pasalnya selain beberapa hero yang mengalami penyesuaian moonton juga melakukan beberapa penyesuaian terhadap item baik yang lama maupun menghadirkan item baru. Berikut ini 3 item baru yang cukup bagus.

Bakal Kehadiran Item Baru Lagi?

Memang sebenarnya ada beberapa item baru lainya, namun kali ini Penulis akan focus membahas 3 item ini dimana dua item memang untuk defense dan satu item untuk mage.

Twillight Armor

Mobile Legends: Bakal Kehadiran Item Baru Lagi? Juni 2018
Images: instagram @xtreme_falcon_mlbb

Pertama ialah item Twillight Armor, pada meta yang akan datang beberapa item memang difokuskan pada kecepatan serta damage yang cukup besar, oleh karena itu beberapa item defense memang diperlukan untuk menyesuaikan beberapa item attack. Item ini akan memberikan efek +1200 HP, +400 Mana dan juga +50 HP Regen. Pasif unik dari item ini ialah setiap hero menerima 800 point dari physical damage dia akan memberikan 800 points physical damage hingga 6 detik, cooldownya selama 10 detik. Hmm kayaknya itemnya cocok nih untuk Hylos ataupun Uranus.

Sky Guardian Helmet

Mobile Legends: Bakal Kehadiran Item Baru Lagi? Juni 2018
Images: instagram @xtreme_falcon_mlbb

Kedua ialah Sky Guardian Helmet, Item ini merupakan item pertahanan efeknya cukup lumayan bagus ia akan memberikan +1550 HP dan +100 HP Regen. Wah item bagus nih buat tanker kayak Kaja, Hylos ataupun Uranus. Pasifnya sendiri ia bakal meregenerasi 1.5% dari total HP. Selain itu setiap kali kita membunuh lawan akan meningkatkan regenerasi 0.4% apabila kamu mendapatkan assist tetap mendapatkan peningkatan sebesar 0.2%. Peningkatan bisa sampai dengan 3.5%. Berarti jika di total max bisa sampai 5% regenerasi HP. Efeknya akan hilang setelah 5 detik hero menerima damage.

Soul Scroll

Mobile Legends: Bakal Kehadiran Item Baru Lagi? Juni 2018
Images: instagram @xtreme_falcon_mlbb

Ketiga ialah Soul Scroll, item ini memang hanya memberikan +10 Magic Power. Namun kemampuan pasif dari item ini ialah setiap membunuh lawan mendapatkan 5 tumpukan jiwa, jika kamu mendapatkan assist maka kamu mendapatkan 3 tumpukan jiwa. Nah setiap poin tumpukan sudah mencapai 15 tumpukan akan di convert menjadi 25 points of magic damage. Semua tumpukan akan hilang jika kalian mati. Itu semua bisa mencapai 100 point damage magic. Hampir mirip dengan item Soul Disk ya.

Pada bulan juni ini ada beberapa artikel yang membahas terkait perubahan item yang bisa anda lihat disini:

Akhir kata

Itulah ketiga item baru yang akan dihadir dalam mobile legends, belum dapat dipastikan kapan item-item baru tersebut akan muncul di server original mungkin nanti akan muncul sekalian dengan update besar-besaran. Nah gimana menurut Pendapat kalian nih gengs tentang item-item baru yang akan hadir apakah cukup efektif ? silahkan berikan pendapat kalian pada kolom komentar budayakan membangun komentar yang santun dan baik. Akhir kata, happy gaming and keep fairplay.

Comments